Uncategorized

Transgender Thailand Beli Miss Universe Rp331 Miliar

Kontes kecantikan internasional, Miss Universe telah dibeli oleh taipan media asal Thailand, Anne Jakkaphong Jakrajutatip. Anne Jakkaphong membeli organisasi kecantikan ini seharga $20 juta atau setara Rp331 miliar.


Anne Jakkaphong memang bukan orang biasa. Dia adalah CEO JKN Global Group PCL, perusahaan yang bergerak di industri media Thailand. Selain itu sebagai seorang transgender dia juga yang kerap membela hak-hak transgender. Anne Jakkaphong memang sangat blak-blakan dengan statusnya.

Chief Executive Officer JKN Global Group Public Company Limited, Anne Jakrajutatip, kini telah dikukuhkan sebagai pemilik baru Organisasi Miss Universe.

Pengusaha transgender asal Thailand, yang juga dikenal sebagai Anne JKN, mengumumkan kepemilikan penuh MUO di media sosial dengan tulisan “Ya, saya memiliki semuanya, saya adalah pemilik tunggal, dan akhirnya, alam semesta adalah milik kita.”

Update ini juga baru saja mengkonfirmasi rumor terbaru bahwa seorang miliarder asal Thailand tertarik membeli Miss Universe setelah tersiar kabar itu diduga dijual oleh pemilik sebelumnya IMG seharga $20 juta.

Konferensi pers virtual akan diadakan dengan Presiden MUO Paula Shugart dan CEO Amy Emerich untuk membahas akuisisi bersejarah ini. Ini akan disiarkan langsung di saluran TV JKN18, dan di Facebook dan YouTube Kamis ini, 27 Oktober mulai pukul 10 pagi (waktu Bangkok).

Anne membuat sejarah dengan menjadi wanita pertama dan warga negara non-AS yang memiliki seluruh organisasi. Dia sekarang memiliki kekuatan untuk mengawasi, mengoperasikan, membuat, dan membangun struktur yang sama sekali baru untuk kontes Miss Universe, Miss USA, dan Miss Teen USA.

Menukil laman CNN, JKN Global Group mengumumkan pengambilalihan organisasi kontes kecantikan dunia itu pada Rabu waktu setempat. Melalui keterangannya, perusahaan itu berencana mengembangkan Organisasi Miss Universe dan memperluasnya di Asia.

Perusahaan itu juga merilis dagangan baru termasuk perawatan kulit, kosmetik, produk gaya hidup, suplemen makanan dan minuman.

Miss Universe Disebut Bakal Izinkan Perempuan Menikah Jadi Peserta
“Kami tidak hanya melanjutkan warisannya dalam menyediakan platform bagi individu dari berbagai latar belakang, budaya, dan tradisi, tetapi juga mengembangkan merek untuk generasi berikutnya,” kata Anne Jakkaphong.

CEO dan presiden Organisasi Miss Universe mengatakan mereka “bersemangat untuk melanjutkan evolusi Organisasi Miss Universe dengan JKN.”

“Pendekatan progresif kami terus memposisikan diri di garis depan industri kami,” kata mereka. Pembelian tersebut menjadikan Anne Jakkaphong sebagai wanita pertama pemilik Organisasi Miss Universe.

Kontes kecantikan Miss Universe adalah salah satu kontes kecantikan yang paling banyak ditonton di dunia. Kontes ini telah berlangsung sejak 1952.

Seperti banyak kontes besar lainnya, Miss Universe juga harus memperhitungkan permintaan publik untuk keragaman, representasi, dan inklusivitas yang makin besar dan meningkat selama dekade terakhir. Beberapa tahun lalu, Angela Ponce menjadi transgender pertama yang masuk dalam kontestan Miss Universe

Meskipun beberapa kritikus berpendapat premis kontes kecantikan secara inheren cacat, yang lain mengatakan telah ada kemajuan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir.

Kontes kecantikan untuk kontestan transgender juga telah meningkat popularitasnya. Salah satunya Miss International Queen yang diluncurkan pada 2004.